EARTHIANOS – Sungguh menarik Ketika mengunjungi berbagai Kawasan wisata alam yang ada di Indonesia. Negara ini sebagai negara Kepulauan dan juga memiiliki perairan yang sangat luas maka tidak heran jika ada banyak tempat-tempat wisata yang dapat dikunjungi dan dinikmati secara memuaskan. Paling puas Ketika bisa mendapatkan ketentraman dan ketenangan hati dengan mengunjungi tempat yang memliki panorama alam yang sangat indah. Keindahan Indonesia Pantai adalah satu diantara banyaknya keindahan yang sangat menarik. Ada banyak keunggulan akan panorama menarik yang dimiliki Indonesia menjadi suatu Kawasan wisata yang sangat menarik dan memuaskan.
Daftar Keindahan Indonesia Pantai Terindah Dan Eksotis Di Lombok
Bagi Sebagian orang yang merasakan Lelah dan penat memang tidak asing bagi mereka untuk melakukan liburan yang menyenangkan yaitu dengan mengunjungi. Daftar pantai paling indah dan eksotis yang bisa kamu kunjungi, salah satunya adalah di Kawasan wilayah Lombok. Tentu saja tidak asing lagi bahwa Lombok menawarkan wisata yang beragam dan berkunjung kesini kamu bisa bermain dan bersantai di berbagai keindahan pantai eksotis terbaik Lombok yang dapat kamu kunjungi, diantaranya adalah:
PANTAI GILI TRAWANGAN
Pantai Gili Trawangan adalah salah satu destinasi tropis terbaik di Indonesia yang terletak di sebelah barat laut Pulau Lombok. Pulau ini menawarkan suasana santai, bebas dari hiruk pikuk kota besar. Kendaraan bermotor tidak diizinkan di sini, sehingga Anda hanya akan melihat sepeda dan cidomo (kereta kuda) sebagai alat transportasi utama. Hal ini menjadikan Gili Trawangan tempat yang sempurna untuk menikmati keindahan alam tanpa polusi suara dan udara.
PANTAI SENGGIGI
Pantai Senggigi adalah salah satu destinasi wisata paling terkenal di Pulau Lombok, Nusa Tenggara Barat. Tidak heran jika Pantai Senggigi menjadi tujuan favorit bagi wisatawan lokal maupun mancanegara. Keindahan Pantai Senggigi tidak hanya terletak pada pesisirnya yang memanjakan mata, namun juga pada keindahan hayati bawah lautnya. Snorkeling dan diving menjadi aktivitas yang wajib dicoba, karena terumbu karang di sekitarnya masih terjaga dengan baik. Pengunjung dapat melihat ikan-ikan warna-warni dan kehidupan laut yang kaya, hanya dengan berenang beberapa meter dari garis pantai.
PANTAI KUTA LOMBOK
Pantai Kuta Lombok adalah salah satu destinasi wisata terbaik di Pulau Lombok yang menawarkan keindahan alam memukau dan suasana yang tenang. Terletak di bagian selatan Lombok, keindahan pantai eksotis ini memiliki pasir putih halus dengan air laut yang jernih berwarna biru kehijauan, memberikan pemandangan yang sangat indah dan menenangkan. Keindahan Pantai Kuta Lombok tidak hanya terkenal karena keindahan alamnya, tetapi juga karena ombaknya yang cocok untuk berselancar. Banyak peselancar dari berbagai penjuru dunia datang ke sini untuk menikmati gulungan ombak yang menantang.
PANTAI PINK
Keindahan Pantai pink adalah Keunikan yang dimiliki ini tak asing lagi dari pasirnya yang berwarna pink. Pasir yang berwarna putih dipadukan dengan serpihan karang merah membuat pasir ini seolah berwarna pink. Sehingga bertemu dengan udara laut berwarna biru dan tumbuhan hijau dan pepohonan rindang di tepi pantai menawarkan suatu panorama alam yang sangat kontras dan indah dipandnag. Air di pantai ini pun terlihat tenang sehingga aman untuk bermain air bagi anak-anak.
PANTAI NIPAH
Keindahan pantai nipah terletak di Dusun Nipah Lombok Utara ini menawarkan pemandangan yang sangat menakjubkan, terutama dengan tepi pantai yang dihampari pasir putih kecoklatan dan juga air lautnya yang jernih dan sangat bersih serta lebih tenang maka cocok bermain air. Di sepanjang pantai ini pun terdapat banyak perahu nelayan yang juga bisa menjadi kegiatan berkeliling bagi pengunjung. Pemandangan indah yang sepanjang ini memiliki pohon kelapa tinggi tentu pula menawarkan keindahan yang luar biasa.
PANTAI TANJUNG AAN
Keindahan Pantai Tanjung Aan tentunya sudah tersohor kemanapun dan tempat ini sering dikunjungi turis asing. Pantai ini terbilang lebih pendek dan berhadapan langsung dengan Samudera Hindia. Di sini pun terdapat dua pantai yaitu dengan pasir berwarna putih dan berpasir merica, yang keduanya dipisahkan oleh batu karang berukuran besar.
PANTAI SELONG BELANAK
Keindahan Pantai Selong Belanak adalah salah satu destinasi wisata alam terbaik yang tersembunyi di Pulau Lombok, Nusa Tenggara Barat. Pantai ini dikenal karena pasirnya yang lembut berwarna putih seperti tepung, air lautnya yang jernih, serta ombaknya yang ramah untuk peselancar pemula.
Selain keindahan alamnya, pantai ini juga dikelilingi oleh desa nelayan yang ramah. Di pagi hari, wisatawan dapat melihat perahu-perahu nelayan tradisional yang bersandar di tepi pantai setelah semalaman menangkap ikan. Pengalaman ini memberikan sentuhan lokal yang autentik dan menambah daya tarik wisata di Keindahan Pantai Selong Belanak.
PANTAI SEKOTONG
Keindahan Pantai indah berikutnya ini ada di Lombok Barat dengan menawarkan pasir berwarna coklat terang dan juga air laut yang sangat bersih serta perbukitan di sepanjang pantai membuatnya sangat indah apalagi dilengkapi dengan biota laut seperti teripang, lobster dan abalone. Disini pun Nampak pemandangan indah melihat gunung Agung yang ada di Bali.
Tips Penting Berwisata Keindahan Indonesia Pantai Di Lombok Agar Puas
Berkunjung ke wilayah pantai di Indonesia memang selalu terasa memuaskan. Di sepanjang Indonesia dari Sabang sampai Merauke tentu tidak asing lagi bahwa Keindahan Pantai akan selalu menjadi tempat wisata yanbg menawarkan pemandangan dengan pesiran pasir putih, air jernih dan berwana hijau tentu saja memberikan kenyamanan dan ketentraman jiwa. Memang tidak heran lagi kenapa banyak orang memilih liburan ke pantai, karena pada dasarnya ketenangan yang dirasakan di pantai juga mampu menghilangkan depresi dan stres, dan tentunya meningkatkan mental yang lebih kuat.
Agar wisatamu ke Lombok semakin bermakna jika tidak perlu mengeluarkan biaya besar, berikut tips yang bisa kamu ketahui dan terapkan:
- Tentukan tujuanmu kemana akan berwisata karena ada banyak Kawasan wisata Keindahan Pantai yang ada di Lombok, dan sebaiknya sesuaikan dengan budget yang kamu punya.
- Tentukan pula transportasi yang akan kamu gunakan Lombok tentu saja dengan mempertimbangkan menuju lokasi atau jarak tempat dari tempat tinggalmu bisa pula gunakan travel yang lebih cocok berlibur bersama keluarga ataupun teman-teman.
- Dengan gunakan travel kamu bisa dapatkan promo untuk tempat tinggal yang paling tepat dan paling nyaman. Utamakan kamu sudah memilih tempat tinggal seperti homestay atau penginapan yang cocok.
- Ketika akan melakukan pemberangkatan pastikan siap untuk pakaian, perbekalan dan juga obat-obatan yang dibutuhkan.
Itulah tips yang bisa kamu ketahui dan terapkan, sehingga liburanmu nanti akan terasa lebih seru dan menarik, sreta berkesan.
Baca Juga : Menikmati Keindahan Pesona Stalaktit dan Stalagmit Gua Gong