Keindahan Pantai Indonesia: Pesona Alam Sangat Menakjubkan

Keindahan Pantai Indonesia: Pesona Alam Sangat Menakjubkan

EARTHIANOS – Indonesia menjadi salah satu negara kepulauan terbesar yang memiliki kekayaan alam sangat menakjubkan di seluruh dunia. Banyak sekali wisata alam dapat dikunjungi seperti hijaunya perbukitan hingga pesisir eksotis  sangat indah. Keasrian alam  masih terjaga dengan sangat baik jadi salah satu daya tarik  membuat negeri ini begitu indah. Tidak sedikit keindahan pantai Indonesia yang menjadi destinasi favorit bagi turis lokal hingga manca negara. Pesona alam  sangat indah inilah membuat pantai di Indonesia selalu jadi spot favorit  ingin dikunjungi oleh para traveller alam dan pelancong di seluruh dunia.

Berlibur dan lakukan perjalanan ke pantai memang jadi salah satu opsi terbaik yang seru untuk dilakukan dengan keluarga, teman terdekat, atau orang terkasih. Cara ini sangatlah efektif untuk menghabiskan waktu dengan pengalaman paling berkesan. Selain itu, cara ini juga efektif dalam menghilangkan stress. Indonesia sendiri memiliki banyak sekali spot wisata alam paling cantik  sangat sayang bila dilewatkan. Tentu saja, pesona keindahan alam  menakjubkan dijamin tidak akan pernah membuat kamu merasa kecewa.

Menjadi negara  memiliki belasan ribu pulau yang membentang di seluruh negeri dari Sabang hingga Merauke, membuat kamu bisa menemukan keindahan pantai indonesia  dijamin seru untuk dieksplorasi. Pasir putih  bersih dan halus serta suara ombak  menenangkan, menjadi daya tarik tersendiri layak untuk dikunjungi. Indonesia juga terkenal dengan keindahan biota laut, terumbu karang, dan spesies ikan  terjaga dengan baik. Bahkan menariknya kamu bisa ikut berenang dan menikmati semua keseruan tersebut.

Destinasi Keindahan Pantai Indonesia dengan Pesona Alam Tercantik

Berikut beberapa destinasi wisata keindahan pantai indonesia yang memukau dengan pesnona alam terbaik yang dapt anda kunjungu di saat liburan:

Nihiwatu

Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) memang tidak pernah gagal dalam menyajikan pemandangan alam sangat eksotis dan sangat indah. Salah satu pantai  masuk dalam daftar 100 wisata alam terbaik di dunia adalah pantai Nihiwatu. Meskipun tidak sepopuler pantai Kuta, namun Nihiwatu jadi salah destinasi terbaik  banyak dipilih oleh para pelancong dari manca negara. Bahkan tidak sedikit orang  menyebut jika Nihiwatu jauh lebih baik dibandingkan dengan pantai Hanaleo Bay  berada di Hawaii. Menjadi pusat perhatian banyak orang, tentu membuat Nihiwatu jadi pilihan terbaik untuk dikunjungi.

Meskipun membutuhkan waktu tempuh  jauh lebih panjang, namun semua hal tersebut terbayarkan dengan pemandangan sangat eksotis. Keadaan pantai  bersih, pantai putih  sangat menawan, serta air laut super jernih memberikan suasana memukau saat dilihatnya. Kamu akan merasa sangat kagum dengan kecantikan serta pesona alam dihadirkan. Bukan hanya itu saja, Nihiwatu juga sering jadi spot berselancar bagi para surfer di seluruh dunia. Ombak  besar dijamin akan membangkitkan adrenalin para peselancar profesional.

Derawan

Rekomendasi keindahan pantai indonesia lainnya  menawarkan pesona alam sungguh menakjubkan lainnya adalah Derawan yang terletak di Kabupaten Berau, Kalimantan Timur. Banyak orang menjulukinya sebagai “Pristine Island” sebab selain memukau, namun panorama alam  sangat luar biasa membuat pantai ini begitu menakjubkan untuk dilihat. Derawan memiliki keindahan alam memukau mulai dari pasir putih  cukup halus, air lautan jernih dan segar, kehidupan lautan yang terjaga, dan keanekaragaman hayati yang masih alami. Hal ini jadi daya tarik bagi pantai Derawan untuk dikunjungi.

Selain kehidupan alam yang masih terjaga keasriannya, daya tarik lainnya yang membuat Derawan sebagai spot destinasi impian bagi banyak orang adalah keberadaan terumbu karang dengan warna indah. Biasanya terumbu karang ini jadi rumah bagi ikan – ikan tropis untuk hidup. Pesona yang memukau ini bahkan menjadi surga bagi para pencinta snorkelling. Tidak perlu cemas, ombak di lautan ini sangatlah tenang. Sehingga aman jika anda merupakan penyelam pemula. Rasakan pengalaman menarik lainnya dengan menjelajahi konservasi penyu dan berenang dengan ubur-ubur.

Gili Trawangan

Pesona lombok sebagai salah satu destinasi wisata alam memang tidak pernah gagal untuk dibicarakan. Menjadi pilihan terbaik untuk berwisata di lombok memang selalu jadi pilihan terbaik yang wajib untuk kamu eksplor. Salah satu spot pantai yang tidak boleh sampai terlewatkan saat kamu berkunjung ke pulau Lombok adalah Gili Trawangan. Meskipun termasuk dalam pulau kecil, namun pesona alam yang dihadirkan tentu tidak kalah seperti Raja Ampat, Kuta, dan pantai indah indonesia lainnya. Pantai ini jadi spot wisata paling populer di seluruh dunia. Daya tarik yang memikat berasal dari pemandangan alam dan bawah laut sangat memukau. Sehingga akan memberikan kesan tersendiri bagi semua pengunjung.

Berlibur di Gili Trawangan dijamin tidak akan pernah membuat kamu kecewa dan merasa bosan. Menawarkan udara yang segar dan bebas polusi membuat keindahan pantai ini jadi spot terbaik untuk dikunjungi. Berbagai kegiatan seru bahkan bisa kamu nikmati mulai dari snorkelling, berenang, atau diving. Kamu juga bisa menikmati pemandangan senja sekaligus pesona matahari terbenam yang sangat memukau. Jika ingin berkunjung ke Gili Trawangan, maka sangatlah disarankan di musim kemarau.

Pantai Air Manis

Mungkin masih banyak yang belum mengetahui keberadaan pantai Air manis yang terletak di kota Padang, Sumatera Barat ini. Pesona yang dihadirkan oleh pemandangan pantai jadi salah satu daya tarik tersendiri. Tidaklah heran jika pantai ini masuk dalam daftar pariwisata terbaik sepanjang tahun. Tujuan wisata utama ditawarkan oleh pantai Air Manis adalah pesona pasir cokelat, ombak yang tenang, dan pemandangan yang menakjubkan. menariknya kamu bahkan bisa melihat pemandangan berupa Gunung Padang di sekitar pantai. Dengan kedua kombinasi inilah maka tidak heran jika akan menciptakan pemandangan alam sangat memukau.

Berbagai kegiatan seru seperti snorkelling, berjemur, menikmati senja di sore hari, atau menyewa ATV bisa kamu lakukan dengan memuaskan. Selain itu, berbagai fasilitas juga disediakan secara lengkap sehingga akan menunjang petualangan dan liburan jadi lebih mudah, seru, dan menyenangkan. Untuk urusan perut, kamu tidak perlu khawatir kelaparan. Karena banyak sekali warung makan yang menjajakan kuliner khas Padang dengan rasa otentkik. Kamu juga bisa menikmati seafood dengan bumbu yang sangat enak. Tersedia juga penginapan di sekitar pantai yang bisa kamu sewa untuk bermalam.

Batu Hiu

Bagi warga Jawa Barat mungkin tidak asing dengan pantai satu ini. Masih masuk dalam kawan Pangandaran, Batu hiu adalah salah satu spot wisata yang banyak dibicarakan belakangan ini. Menawarkan pemandangan dan legenda yang populer di kalangan warga jawa Barat. Kamu bisa menikmati berbagai kegiatan seru seperti bermain pasir atau berfoto. Sangat tidak disarankan untuk berenang, Karena ombak di Batu Hiu – Pangandaran ini tergolong cukup besar. Daya tarik utama pesisir lautan ini adalah bebatuan karang yang menjulang cukup tinggi.

Kamu bisa merasakan atmosfer layaknya di pantai Bali jika berkunjung ke Batu Hiu. Selain banyak sekali spot foto yang sangat cantik dan instagramable, namun kawasan ini juga sangatlah cocok untuk menyaksikan matahari terbit dan terbenam.

Itulah beragam rekomendasi pilihan keindahan pantai Indonesia yang tawarkan pesona alam sangat cantik. Jangan lupa untuk menyiapkan segala persiapan dan budget sebelum kamu lakukan perjalanan ini.

Baca Juga : Tips Jitu Merencanakan Perjalanan Liburan ke Pantai Terindah Indonesia

Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *