EARTHIANOS – Air Terjun, Bali tidak hanya terkenal akan pantai-pantainya namun juga banyak keindahan alam lainnya. Salah satunya adalah tempat wisata air terjun. Meski Bali merupakan sebuah pulau yang tidak terlalu besar, namun ada banyak sekali air terjun di Bali sebagian besarnya juga sudah terkenal di kalangan wisatawan lokal maupun internasional.
Untuk melepaskan penat karena seharian bekerja tidak ada salahnya untuk pergi berlibur ke alam seperti ke air terjun ini. Pasalnya, anda bisa mendengarkan suara air terjun yang begitu segar dan bisa menenangkan pikiran. Maka, sangat cocok sekali untuk melepaskan penat. Bali menjadi salah satu tempat yang memiliki air terjun luar biasa.
Inilah Daftar Air Terjun di Bali yang Menawarkan Spot Foto Keren
Pada saat liburan tiba tidak ada salahnya untuk pergi ke tempat wisata alam seperti air terjun. Bali sendiri memiliki air terjun keren dan spot yang bagus. Bali tidak hanya terkenal akan pantainya, namun memiliki juga berbagai air terjun yang indah. Untuk itu, inilah daftar air terjun di Bali yang menawarkan spot foto keren yaitu:
Air terjun sekumpul
Keindahan Air terjun sekumpul merupakan salah satu air terjun terpopuler di Bali. Air terjun ini memang memiliki keindahan alam yang luar biasa. Setidaknya ada 7 air terjun yang berkumpul di arena ini. Anda juga harus Bersiap melewati trek yang tidak mudah untuk mencapai air terjun sekumpul ini, dari trekking beberapa ratus meter sampai masuk ke dalam Sungai.
Air terjun leke-leke
Air terjun leke-leke adalah air terjun di yang sedang populer di kalangan wisatawan. Alasannya, karena pemandangannya yang unik dari air terjun ini. Airnya mengalir deras ke dalam kolam yang diapit tebing penuh dengan tanaman hijau rimbun. Maka, usahakan jangan weekend datang ke tempat air terjun ini. Cari sekiranya waktu yang sepi agar bisa mendapatkan foto keren di tempat ini.
Jalan menuju air terjun leke-leke pun sudah bagus daripada jalan menuju air terjun lainnya yang ada di Bali. Dengan begitu, wisatawan pun bisa dengan mudah mengakses air terjun ini.
Air terjun kanto lampo
Keindahan air terjun kanto lampo adalah salah satu air terjun yang mudah dicapai dari area turis seperti ubud. Air terjun ini terletak di Gianyar, air terjun ini memang relative mudah dicapai dari area Bali Selatan. Meski begitu, pemandangan yang disajikan juga bukan pemandangan air terjun biasa.
Kanto lampo adalah salah satu air terjun dengan bentuk yang unik karena airnya menuruni tebing-tebing berbentuk seperti terasering. Hasilnya adalah air terjun unik yang keren banget untuk jadi latar belakang foto instagrameble.
Air terjun aling-aling
Meski seperti air terjun deras biasa, air terjun aling-aling sebetulnya terbelah dua, satu yang airnya sangat deras, sementara yang lagi debit airnya yang meluncur jauh lebih sedikit. Keistimewaan dari air terjun ini yaitu memiliki kolam air yang dalam, mencapai 4 meter dan sangat ideal untuk berenang. Airnya juga bersih dan sangat segar membuat anda pasti ingin nyebur namun pastikan juga tetap berhati-hati. Air terjun ini berada di Bali Utara, tepatnya di Kabupaten Buleleng.
Untuk menuju air terjun ini harus siap jalan jauh dari area masuk karena anda akan berjalan sekitar 10 menit untuk sampai ke air terjun.
Air terjun tegenungan
Air terjun tegenungan berada di Gianyar, tidak jauh dari Bird Park yang paling tersohor di dan bisa dengan mudah juga dicapai dari Ubud. Bisa dibilang air terjun satu ini paling mudah dicapai. Tidak heran, air terjun ini bisa lebih ramai pengunjung karena memang aksesnya mudah dan pemandangannya pun bagus.
Meski begitu, air terjun tegunungan ini memiliki arus yang cukup deras, apalagi pada saat musim hujan, pemandangan yang diberikan oleh air terjun ini sangat mengesankan. Karena, air terjun ini cukup ramai disarankan untuk datang tidak pada saat liburan pasti akan dipadati pengunjung.
Air terjun tibumana
Air terjun tibumana berada di Bangli, dan merupakan salah satu air terjun yang populer di Bali karena pemandangan yang dimiliki oleh air terjun tersebut. Dengan dikelilingi tebing-tebing yang hijau karena rimbun tanaman. Air terjun tibumana sangat menyenangkan dan menenangkan untuk dipandang.
Tidak hanya itu, tempat ini juga ideal untuk jadi area berburu foto yang bagus karena latar belakang air terjunnya, tebing-tebing hijau di sekelilingnya dan juga kolamnya yang terlihat menyegarkan. Apalagi, area untuk bergoto di Tibumana juga cukup luas, sehingga anda bisa mendapatkan berbagai angle yang cocok untuk foto-foto anda.
Air terjun tukad cepung
Air terjun tukad cepung merupakan air terjun yang relative tidak jauh juga dari Bali Selatan. Tepatnya sekitar 1 jam berkendara di sekitar Denpasar. Tidak heran, jika air terjun ini cukup populer di kalangan wisatawan.
Air terjun tukad cepung juga cukup unik karena letaknya seperti di dalam ngarai atau canyon, karena diapit tebing-tebing batu yang memberikan pemandangan yang sangat berbeda dibandingkan air terjun lain. Jika datang pada waktu yang tepat, anda bisa mednapatkan foto Cahaya surga dengan memanfaatkan sinar matahari yang masuk ke area tertentu di antara dinding-dinding batu ini.
Air terjun gitgit
Air terjun gitgit memiliki ketinggian mencapai 48 meter membuatnya menjadi salah satu air terjun tertinggi di. Pemandangan yang dihasilkan pun sangat mengesankan, dengan air terjun ke bawah dalam dua kolom karena terbelah batu tebing.
Namun untuk mencapai ke tempat air terjun tersebut tidak mudah karena air terjun gigit terletak di Bali Utara. Anda bisa mengunjunginya dalam satu hari bersamaan dengan air terjun aling-aling karena lokasinya tidak terlalu jauh. Selain itu, air terjun ini bsia menemukan beberapa air terjun kecil lain, jadi bisa lebih puas lihat air terjunnya.
Transportasi Untuk Keliling Berbagai Air Terjun Indah di Bali
Air terjun di rata-rata cukup jauh dari Selatan yang merupakan sentra wisata Bali seperti Kuta, Legian, Canggu atau Seminyak dan juga area Bandara Ngurah Rai Bali. Sebagian air terjun berada di Bali Barat maupun Bali Timur yang letaknya puluhan kilometer dari Denpasar. Maka, harus memikirkan harus naik apa untuk pergi air terjun tersebut. Untuk itu, inilah beberapa transportasi yang dapat digunakan untuk berkeliling air terjun di Bali yaitu:
- Sewa motor karena di Bali memiliki banyak sekali jasa sewa motor yang dapat anda manfaatkan untuk berkeliling Bali.
- Rental mobil lepas kunci, jika anda berlibur dengan keluarga atau teman-teman bisa sewa mobil lepas kunci
- Ikut jasa tour, untuk bisa lebih mudah berkeliling Bali bisa ikut jasa tour yang sudah siapkan transportasinya.
Baca Juga : Ini Lokasi Wisata Keindahan Indonesia Air Terjun Jawa Barat!