Sejumlah Desa Wisata Menarik di Indonesia yang Menawarkan Agrowisata

Sejumlah Desa Wisata Menarik di Indonesia yang Menawarkan Agrowisata

EARTHIANOS – Sejumlah Desa Wisata Menarik di Indonesia yang Menawarkan Agrowisata

Negara kita menyimpan potensi alam yang begitu melimpah dari mulai wilayah pegunungan hingga perairan. Berkat kekayaan alam inilah yang telah melahirkan potensi wisata sangat menarik serta layak untuk dikunjungi. Seperti halnya beberapa desa wisata di Indonesia yang menawarkan agrowisata dengan menyuguhkan keindahan alam serta hal-hal unik dari masyarakat sekitar.

Beberapa desa agrowisata yang ada di Indonesia menjadi daya tarik buat para wisatawan yang mungkin sudah terbiasa mencoba beberapa tempat wisata lain. Bahkan belakangan ini, agrowisata kian digemari oleh banyak khalayak karena tidak hanya menyediakan lokasi sebagai tempat wisata, tetapi juga menjadi media yang paling efektif meningkatkan wawasan maupun pengetahuan terkait dengan  alam.

Melalui agrowisata khususnya yang saat ini ditawarkan desa-desa wisata menarik di Indonesia, semua kalangan masyarakat akan memperoleh pengetahuan yang berkaitan dengan aktivitas perkebunan maupun pertanian. Belum lagi dengan hamparan perkebunan dan pertanian yang menyuguhkan panorama sejuk, jauh dari hingar bingar kota yang tentu membuat suasana hati menjadi tenang dan nyaman.

Sederet Desa Wisata Menarik di Indonesia yang Menawarkan Agrowisata

Melakukan perjalanan wisata dengan mengunjungi beberapa destinasi agrowisata tentu akan menjadi suatu kegiatan yang seru serta menyenangkan. Pasalnya, anda dapat memperoleh pengalaman yang tidak biasa dan menjadi kepuasan tersendiri yang mana belum pernah dijumpai di beberapa  tempat lain sebelumnya.

Bahkan, kebanyakan orang saat ini mulai beralih wisata ke tempat-tempat agrowisata yang sangat efektif menghilangkan rasa jenuh dengan dimanjakan pemandangan alam yang sangat damai dan indah. Seperti halnya berikut ini terdapat sejumlah desa wisata paling menarik di Indonesia yang menawarkan agrowisata untuk bisa anda coba kunjungi diantaranya:

  1. Desa Besur, Lamongan

Desa Besur yang berada di Kabupaten Lamongan, Jawa Timur menjadi salah satu desa wisata agrowisata yang mulai terkenal di Indonesia. Desa yang berlokasi di Kecamatan Sekaran ini menyuguhkan pemandangan  lahan sawah seluas 1 hektar yang sudah diubah menjadi sebuah lokasi wisata.

Sebelumnya, area tersebut adalah tempat berdirinya sekolah pertanian yang beralihfungsi menjadi sebuah agrowisata atau tempat wisata pertanian. Di Desa Besur, anak-anak maupun orang dewasa dapat merasakan pengalaman belajar berkebun ataupun bertani serta mengenal berbagai komoditas pertanian seperti buah-buahan, sayuran dan padi.

Selain itu, hasil pertanian seperti buah-buahan segar dan sayur mayur bisa dinikmati langsung oleh para pengunjung. Para wisatawan juga akan disuguhkan oleh pemandangan bunga-bunga cantik dengan eloknya pemandangan alam khas pedesaan.

  • Desa Tamansuruh, Banyuwangi

Desa Tamansuruh, Banyuwangi merupakan sebuah desa yang menawarkan wisata pertanian atau agrowisata menarik dengan nama Agrowisata Taman Suruh. Berlokasi di Kecamatan Glagah, Banyuwangi, Jawa Timur, Taman Suruh mempunyai luas kurang lebih 10 hektar.

Di tempat ini, para pengunjung bisa melihat bagaimana proses penanaman, hingga merasakan kelezatan buah-buahan organic dan sayuran yang dipetik langsung di kebun. Di taman ini pula setiap wisatawan juga akan menemukan  padi hitam organik, bunga-bunga cantik hingga sebanyak 33 varietas melon yang bakal memberikan terapi sangat menyenangkan suasana hati maupun pikiran.

Bahkan, tidak sedikit orang yang berkunjung ke Taman Suruh ini sering melakukan kegiatan berfoto karena terdapat banyak spot menarik dan indah yang instagramable. Hal itu mengingat di taman ini menyajikan pemandangan alam indah sebagai background atau latar belakang foto.

  • Desa Sebatu, Bali

Di Bali, para pengunjung tidak hanya dapat menikmati wisata pantai yang terkenal indah, namun Pulau Dewata juga juga menawarkan agrowisata yang layak untuk disambangi oleh wisatawan yang berada di Desa Sebatu yang berada di Kamulilir, Tegalalang, Gianyar.

Kamulilir yang berlokasi di Desa Sebatu ini menawarkan wisata agrowisata unik yang bisa memanjakan setiap para pengunjung dengan landscape hutan serta sawah yang dapat menghijaukan mata. Tempat ini sangat pas bagi anda yang ingin bersantai sembari menikmati sejuknya udara di dataran tinggi.

Para penggemar kopi juga bisa menikmati berbagai jenis kopi ala Pulau Dewata maupun kopi luwak yang terdapat di kedai Kamulilir. Dengan perpaduan udara sejuk, panorama alam pedesaan, serta seduhan kopi yang hangat mampu memberikan kenyamanan bagi setiap para pengunjung Desa Sebatu, tepatnya di Kamulilir.

  • Desa Kembang Kuning, Lombok

Desa wisata lain di Indonesia yang sangat menarik dan  menawarkan agrowisata unggulan adalah Desa Kembang Kuning, Kecamatan Cikur, Lombok Timur, NTB.  Di desa ini, setiap  para wisatawan disuguhkan oleh keindahan pemandangan alam yang teduh sepertimana layaknya pedesaan. Berbagai macam  kegiatan menarik pun bisa dilakukan para wisatawan di Desa Kembang Kuning ini dari mulai menjelajahi area pesawahan hijau yang luas, menikmati sejuknya air terjun hingga turut serta bersama warga sekitar untuk bercocok tanam.

Di desa inipun, anda dapat belajar caranya mengolah kopi bersama dengan warga setempat yang nantinya akan diajarkan cara membuat kopi dari mulai pemilihan biji kopi, mencuci, menyangrai, menumbuk serta mengemas.

Ketika mengunjungi Desa Kembang Kuning, pengunjung tidak sekedar membeli kopi saja, melainkan juga dapat merasakan pengalaman menarik berbaur dengan masyarakat sekitar sekaligus memperoleh wawasan tentang mengolah kopi.

Pada sore hari, anda dapat merasakan suasana desa yang syahdu sembari menikmati segelas kopi olahan warga lokal. Terlebih, di waktu petang adalah momen  terbaik anda bisa menyaksikan indahnya matahari terbenam atau sunset.

Beberapa Kriteria Desa Agrowisata di Indonesia yang Layak Diketahui

Desa wisata yang berupa agrowisata ialah bentuk pengembangan pariwisata yang sangat potensial meningkatkan perekonomian hingga kesejahteraan masyarakat sekitar. Agrowisata sendiri memadukan potensi pertanian dengan keindahan alam daerah tersebut yang mampu menawarkan pengalaman wisata menarik, unik serta berbeda daripada biasanya.

Selain itu, ada beberapa kriteria desa agrowisata di Indonesia yang menjadikannya sebagai tempat terbaik dan layak dikunjungi. Beberapa aspek tersebut membuat beberapa desa wisata yang ada di Indonesia mempunyai ciri khas dan identitas masing-masing sehingga nantinya berpotensi menjadi destinasi wisata buat para pengunjung. Adapun sejumlah kriteria desa agrowisata Indonesia yang telah dioptimalisasi diantaranya yaitu:

  • Potensi agrowisata desa yang meliputi potensi pertanian, keindahan alam dan pemandangan, budaya dan kearifan lokal serta kuliner lokal.
  • Keterlibatan masyarakat dalam perencanaan serta pengembangan agrowisata seperti diskusi dan konsultasi, pelatihan dan pendidikan, pemberdayaan komunitas dan kemitraan.
  • Pengembangan produk agrowisata unik dan menarik mencakup tur pertanian, pengalaman bertani dan berkebun, edukasi proses produksi serta pengalaman kuliner.
  • Promosi desa wisata agrowisata yang terdiri dari pemasaran digital, kerjasama dengan agen perjalanan, partisipasi pameran pariwisata serta media dan pers.
  • Prinsip keberlanjutan dan lingkungan yakni pengelolaan limbah, konservasi alam, penggunaan energi ramah lingkungan dan pengelolaan air.
  • Evaluasi dan perbaikan.

Demikian informasi terkait sejumlah desa wisata agrowisata menarik yang ada di Indonesia beserta beberapa kriterianya. Dengan adanya sejumlah desa wisata yang berkonsep agrowisata semakin memberikan banyak pilihan tempat-tempat menarik yang layak untuk dikunjungi.

Baca Juga : Destinasi Agrowisata Favorit di Jawa Barat

Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *