EARTHIANOS – Pergi berwisata bersama keluarga merupakan hal yang sangat menyenangkan, apalagi ke tempat yang unik. Salah satunya adalah dengan mengunjungi tempat wisata yang berbasis perkebunan atau saat ini lebih dikenal dengan sebutan agrowisata. Di Indonesia sendiri tempat wisata yang berkonsep perkebunan ini sudah banyak sekali, setiap kota pasti memilikinya. Semarang menjadi salah satu kota yang memiliki destinasi agrowisata dimana wisatawan akan disuguhkan dengan pemandangan bagus dan bisa memetik secara langsung hasil dari perkebunan tersebut. Sehingga, akan menjadi pengalaman liburan yang menyenangkan.
Agrowisata merupakan bentuk pariwisata yang menggabungkan kegiatan pertanian dan wisata. Konsep ini memberikan peluang bagi wisatawan untuk belajar tentang pertanian, proses produksi makanan serta menjelajah alam sekitar. Melalui agrowisata, para wisatawan bisa belajar tentang pertanian organic, berkebun, memetik buah-buah segar serta berpartisipasi dalam kegiatan sehari-hari di peternakan dan kebun. Agrowisata menjadi alternaif wisata edukasi yang menarik bagi kalangan dan bisa memberikan pengalaman yang berkesan.
Semarang menjadi salah satu kota yang ada di Indonesia dengan ragam destinasi agrowisatanya. Tidak ada salahnya pada akhir pekan untuk datang ke agrowisata yang ada di semarang ini, khususnya untuk warga semarang sendiri. Maka, supaya lebih mudah menentukan tempat agrowisata ini, bisa ketahui terlebih dahulu destinasi agrowisata yang ada di semarang ini.
Daftar Destinasi Agrowisata di Semarang yang Bikin Seger Mata
Indonesia memiliki banyak sekali objek wisata yang berbasis perkebunan atau agrowisata salah satunya adalah Semarang. Objek wisata tersebut memiliki ciri khas tersendiri seperti kekhususan tanaman yang disajikan, fasilitas, dan aktivitas rekreasi, termasuk memetik buah sendiri. Untuk itu, disini akan disebutkan daftar destinasi agrowisata di semarang yang bikin seger mata yaitu:
- Hotimart Agro Center
Jika anda ingin menikmati sensasi ala Taman Buah Mekarsari tidak ada salahnya untuk datang ke Hotimart Agro Center. Tempat wisata ini sudah berdiri dari tahun 1970. Awalnya, diperuntukan sebagai tempat budidaya buah-buahan lokal. Sangat banyak sekali buah-buahan yang disediakan di tempat ini seperti melon, durian, buah naga, mangga, jeruk, jeruk bali dan lain-lain.
Anda juga bia merasakan sensasi metik buah sendiri dari kebunnya. Jika tidak ingin memetiknya, and ajuga bisa langsung membeli buah-buah tersebut di agro mart. Hiburan yang tidak kalah menarik adalah bisa mengelilingi objek wisata ini dengan mobil tur yang disediakan. Cukup bayar Rp100 ribu per mobil saja sudah bisa mengajak satu keluarga sampai 12 orang untuk berkeliling. Dijamin, akan takjub dengan kebun-kebun buah di tempat tersebut.
- Kebun Durian Watu Simbar
Jika anda termasuk pecinta durian, tidak ada salahnya untuk datang ke kebun Durian Watu Simbar. Kebun ini menyediakan lebih dari 50 spesies durian lokal seperti Durian Gemblong, durian glawe, durian bawang dan masih banyak lagi. Dijamin anda akan puas petik durian sendiri serta mencicipinya secara langsung. Uniknya lagi, pengunjung bisa menikmati durian dari ketinggian tempat tersebut. Terdapat kanopi kayu yang dipasang pada pepohonan.
Selain itu, suasana yang disuguhkan di tempat ini begitu sejuk dan takjub melihat pemandangan hijaunya pepohonan yang akan membuat anda semakin betah berlama-lama di tempat tersebut.
Untuk harga tiketnya sendiri dibandrol Rp5 ribu untuk hari biasa dan Rp7 ribu di akhir pekan. Tempat ini buka pada pukul 09.00 hingga 16.00 WIB. Sebaiknya, anda datang ke tempat ini pada musim durian berlangsung supaya bisa lebih banyak mendapatkan durian.
- Cepoko Garden Seed UPTD Semarang
Cepoko Garden Seed atau kebun buah cepoko merupakan agrowisata milik Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) pertanian Kota Semarang. Awalnya, kebun ini seluas 3,2 hektare didirikan sebagai pusat pelatihan untuk para petani buah. Seiring waktu, kebun ini dikembangkan menjadi agrowisata. Komoditas utama dari kebun ini adalah jambu Kristal dan kelengkeng Itoh. Anda bisa menemukan juga buah lainnya seperti sirsak madu, durian, plum, marikisa, cherry guava dan masih banyak lagi.
Pengunjung juga bisa membeli buah-buahan tersebut seharga mulai dari Rp15 ribu per kilogram. Setiap pengunjung bisa belajar bagaimana membudidayakan tanaman yang langsung diajarkan oleh ahli pertanian. Jika ingin mempraktekannya di rumah, bisa membeli bibitnya mulai dari Rp20 ribu.
- Kebun Buah Agro Purwosari Mijen
Kebun buah agro purwosari mijen pertama kali buka pada tahun 2018 namun meskipun masih terbilang baru, tempat ini sangat menarik dikunjungi pada libur akhir pekan. Di tempat ini banyak sekali buah yang bisa dipetik sesuai musimnya seperti jambu Kristal, jeruk, durian, markisa, kelengkeng, sirsak dan masih banyak lagi.
Wisatawan juga bisa petik sayuran yang ada di tempat tersebut seperti selada, kangkung, sawi sendok dan lain-lain. Ditambah lagi, anda bisa belajar bagaimana menanam secara hidroponik. Panorama kebun yang instagrameble membuat anda bisa mengabadikan moment ketika berlibur ke tempat tersebut.
- Plantera Fruit Paradise
Plantera Fruit Paradise adalah salah satu agrowisata yang berada di Kabupaten Kendal, sekitar 37 kilometer sebelah barat Kota semarang. Awalnya, agrowisata ini dikelola oleh PT Cengkeh Zanzibar yang merupakan perkebunan cengkeh. Namun, sejak tahun 2000 perusahaan tersebut melebarkan sayapnya dengan membudidayakan buah-buahan tropis seperti durian monthong, kelengkang itoh, rambutan binjay, srikaya grand anona, dan lain-lain.
Buah-buahn tersebut dikembangkan dari bibit buah unggulan yang berasal dari negara-negara tropis seperti Malaysia dan Thailand. Agrowisata ini menyediakan tiga paket wisata yaitu tur keliling kebun buah-buahan dengan mobil wisata, tur keliling kebun dengan berjalan kaki, dan petik buah sendiri. Selain itu, anda juga bisa berfoto sepuasnya karena pemandangan yang dimiliki oleh tempat ini sangat bagus.
Deretan agrowisata yang ada di Kota Semarang sudah disebutkan diatas serta bisa menjadi list di akhir pekan nanti untuk dikunjungi. Dengan berlibur ke agrowisata, pengunjung bisa mendapatkan edukasi tentang pertanian serta bisa menikmati hasil kebun sendiri dengan memetiknya sendiri.
Persiapan Untuk Berlibur ke Agrowisata di Semarang
Pada saat hendak pergi berlibur tentunya ada beberapa persiapan dari pengunjung supaya liburannya lebih berkesan. Termasuk juga persiapan untuk berlibur ke agrowisata di Semarang, terutama bagi anda yang berada di luar kota semarang sangat membutuhkan persiapan tersebut diantaranya:
- Persiapan pertama pengunjung adalah mempersiapkan buget untuk pergi berlibur ke agrowisata, mulai dari buget transportasi, jika menggunakan mobil sendiri berarti buget untuk bensin, kemudian buget tiket, buget makan, buget penginapan jika luar kota Semarang.
- Pada saat pergi liburan pun harus dipastikan tubuh prima, jangan sampai sakit selama diperjalanan karena akan merusak waktu liburan anda.
Beberapa persiapan sebelum pergi liburan ke agrowisata di Semarang sudah disebutkan diatas, persiapan ini tidak lain supaya liburan yang dinikmati oleh anda bisa lebih menyenangkan serta berkesan. Di tempat wisata ini pun, anda bisa bersantai menikmati pemandangan alam serta menikmati hasil kebunnya.
Baca Juga : Nikmati Daftar Agrowisata di Sumedang yang Bisa Dikunjungi Bersama Keluarga